Sabtu, 05 Maret 2016

Pengertian dan Kegunaan Bluestacks

Apakah Bluestacks itu? Bluestack merupakan aplikasi gratis (free software) yang bertipe mesin virtual (emulator) Android yang dijalankan di komputer (PC maupun laptop) untuk mengoperasikan segala macam aplikasi Android.

Bluestack disediakan dan bisa dijalankan di komputer yang bersistem operasikan Windows (Windows XP, 7, 8, dll) dan Macintosh.

Perusahaan yang membuat aplikasi Bluestacks juga bernamakan Bluestacks. Didirikan pada tahun 2009 oleh Rosen Sharma.
                                                                     Rosen Sharma


                                                                                     


Pada 11 Oktober 2011 Bluestack dipublikasikan dalam versi alpha. Sedangkan versi betanya diluncurkan pada 27 Maret 2012. Pengguna Bluestack semakin bertambah, pada 10 Juli 2013 sudah mencapai 12 juta download. Pendownload Bluestack bertambah berkali-kali lipat, sebanyak 50 juta download pada 26 April 2014.
  
Gambar 0.1 Tampilan Bluestacks


Banyak aplikasi ataupun Games yang di sediakan oleh bluestacks, kurang lebih 750.000 android Depp yang dapat di jalnkan dengan windows maupun Mac. Seperti aplikasi BBM, facebook, twitter, game pou, instagram, path, skype dan masih banyak lagi aplikasi yang tersedia di bluestacks pokonya jangan khawatir kalau kehabisan.
Setelah anda mengerti tentang bluestack saya pikir anda harus menginstal aplikasi ini agar, mungkin cukup lama waktu yang di butuhkan untuk menginstall aplikasi bluestack kurang lebih 10 hinga 15 menit atau bahkan 30 menit. Waktu yang di butuhkan untuk menginstall memang cukup lama namun sebanding juga dengan apa yang di hasilkan nanti.
Setelah aplikasi bluestacks terinstall di komputer, anda tinggal ketik nama aplikasi yang anda inginkan dan pasang di bluestacks. Nah setelah itu anda bisa menjalankan aplikasi yang telah anda pasang.
Demikian tentang bluestacks yang dapat saya tuliskan, saya harap anda mengerti dan anda juga bisa mencobanya.